10 Cara Menabung di Rumah yang Efektif, Dijamin Anti Ribet!

10 Cara Menabung di Rumah yang Efektif, Dijamin Anti Ribet!

Di era ketidakpastian ekonomi ini, menabung bisa Kopers lakukan di mana saja. Salah satunya yaitu dengan menabung di rumah. Akan tetapi, masih banyak orang yang belum tahu bagaimana cara menabung di rumah.

Seperti yang kita ketahui, menabung memiliki berbagai manfaat. Misalnya dapat dijadikan sebagai dana darurat, selangkah lebih dekat dengan kebebasan finansial, cash flow keuangan lebih sehat, hingga terjaminnya hari tua.

Berikut telah Minkop rangkum dari berbagai sumber mengenai 10 cara menabung di rumah yang efektif dan pastinya anti ribet. Simak pemaparan lengkapnya di artikel ini.

10 Cara Menabung di Rumah

Menyadari beragamnya cara menabung, maka Kopers bisa sesuaikan kembali dengan kemampuan maupun dengan cara yang kamu anggap paling cocok.

1. Tentukan Tujuan Menabung

Langkah awal menabung yaitu harus mengetahui tujuannya. Jika tujuannya jelas, maka Kopers akan lebih terorganisir dan memiliki motivasi menabung untuk mencapai tujuan yang diinginkan.

Misalnya, kamu menabung dengan tujuan untuk membeli aset properti berupa rumah. Sehingga dengan adanya tujuan tersebut kamu akan termotivasi untuk mewujudkannya.

2. Buat Skala Prioritas Pengeluaran

Cara kedua yaitu buat skala prioritas untuk setiap pengeluaran. Skala prioritas adalah pedoman yang biasa orang gunakan dalam menentukan tingkat kebutuhan.

Dengan membuat skala prioritas, kebutuhan utama akan lebih mudah terpenuhi, bijak dalam mengelola keuangan, dan menghindari diri dari gaya hidup boros.

3. Sisihkan Uang Bukan Sisakan

Kalau kamu merasa setelah gajian uang terasa boncos, mulai detik ini ubah mindset menabung dengan menyisihkan uang dari total pendapatan yang ada tiap bulannya.

Contohnya, setiap gaji turun kamu bisa langsung menyisihkan sebagian uang untuk kemudian ditabung. Dengan begitu, di akhir bulan nanti tidak ada lagi drama bokek atau  kehabisan uang.

4. Mulai Dari Nominal Kecil

Tidak harus mulai dari nominal besar, menabung juga bisa kamu lakukan dengan nominal yang kecil lho.

Misalnya kamu bisa menabung dengan nominal pecahan Rp5.000, Rp10.000, dan Rp20.000.

Intinya tabunglah uang yang kamu miliki sesuai dengan kemampuan dan kenyamanan ya Kopers!

5. Kumpulkan Uang Receh

Walaupun uang receh sering dianggap sepele, ternyata uang receh jika dikumpulkan secara terus-menerus akan memiliki nominal besar. Hal ini sesuai dengan pepatah ‘sedikit demi sedikit, lama-lama jadi bukit’.

Nantinya, ketika uang receh tersebut telah terkumpul banyak, kamu bisa menukarnya ke Bank Indonesia atau Indomaret dan sejenisnya.

Untuk mengumpulkan uang ini pun tergolong sangat mudah, sebab kamu cukup gunakan wadah yang sulit untuk dibuka. Dengan begitu, kamu tidak akan tergoda untuk mengambilnya.

6. Trik Menabung 10 Ribu

Cara selanjutnya adalah menabung dengan cara yang unik dan viral yaitu trik menabung 10 ribu. Cara ini terbilang efektif karena kamu hanya perlu menyimpan uang 10 ribuan selama jangka waktu yang telah ditentukan, misalnya 3 bulan.

Baca Juga: Menabung 10 Ribu 3 Bulan Dapat Berapa? Begini Langkahnya!

7. Menabung dengan Celengan

Cara menabung menggunakan celengan memang merupakan cara konvensional. Akan tetapi, cara ini masih sangat efektif bahkan masih banyak orang yang melakukannya sampai hari ini.

Bukan hanya anak-anak saja, cara menabung di rumah yang identik dengan celengan ini juga cocok semua golongan gunakan. Intinya, pilihlah celengan yang sulit dibuka supaya tidak mudah diambil.

8. Alokasikan untuk Investasi

Cara berikutnya dapat Kopers lakukan dengan mengalokasikan dana ke investasi. Namun, pilihlah investasi yang rendah risiko, seperti deposito, reksadana, dan logam mulia.

9. Jangan Tergoda dengan Utang

Selain itu, dengan menghindari diri untuk mengajukan utang akan meminimalisir terjadi keinginan mengambil uang di tabungan. Hidup tanpa utang akan membuat kamu lebih fokus untuk meningkatkan tabungan.

10. Konsisten

Cara terakhir tak lain tak bukan yaitu konsisten. Tanpa menerapkan hal tersebut, semua cara yang telah disebutkan di atas akan terasa sia-sia. Padahal kunci utama dari menabung hanyalah konsisten.

Demikianlah 10 cara menabung di rumah yang dapat kamu terapkan. Bagaimana Koper, Anti ribet bukan? Yuk mulai menabung sedini mungkin supaya finansialmu menjadi lebih stabil. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan kamu ya!

Demikianlah 10 cara menabung di rumah yang dapat kamu terapkan. Bagaimana Koper, Anti ribet bukan? Yuk mulai menabung sedini mungkin supaya finansialmu menjadi lebih stabil. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan kamu ya!

Jika kalian ingin mencari tabungan yang aman tanpa biaya administrasi dan potongan lainnya, Kopers bisa lho simpan dana yang kalian punya di Koperasi Digital Propertree.

Sebagai tambahan, dengan menyimpanan dana di Koperasi Digital Propertree, maka kamu akan mendapat imbal hasil yang besarnya di atas deposito bank-bank besar. Tertarik? Klik di sini!

Baca Selengkapnya: Simak! 6 Tips Menabung yang Efektif untuk Masa Depan

Penulis: Dhea Alvionita

You May Also Like

About the Author: PROPERTREE

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *