6 Program Tabungan Pendidikan Anak Terbaik dan Keuntungannya

6 Program Tabungan Pendidikan Anak Terbaik dan Keuntungannya

Pendidikan anak merupakan investasi jangka panjang yang mana memerlukan perencanaan finansial yang matang. Salah satu cara untuk memastikan ketersediaan dana pendidikan untuk anak adalah dengan mengikuti program tabungan pendidikan anak. 

Dengan berbagai pilihan yang tersedia, penting bagi Anda untuk memahami bahwa keuntungan utama tabungan pendidikan adalah untuk masa depan anak. Sehingga, Anda dapat membuat keputusan yang bijak dalam merencanakan pendidikan buah hati Anda.

6 Tabungan Pendidikan Anak Terbaik

Hampir seluruh lembaga perbankan di Indonesia menyediakan program tabungan pendidikan untuk Anak (TPA) dalam layanan mereka. Adapun beberapa rekomendasi tabungan pendidikan adalah sebagai berikut: 

1. Tabungan Rencana Bank Mandiri (TRBM)

Untuk membuka rekening TRBM, Anda hanya perlu menyetor dana awal minimal sebesar Rp100.000,00. Jangka waktu tabungan ini dapat Anda pilih, mulai dari 1 hingga 20 tahun.

Setelah itu, Anda dapat melakukan penyetoran tabungan bulanan sesuai dengan preferensi Anda. Keuntungan lainnya adalah Bank Mandiri juga memberikan manfaat tambahan berupa asuransi gratis setiap bulan senilai Rp5.000.000,00 yang disediakan oleh Asuransi AXA Mandiri.

2. BritAma Rencana

Tabungan pendidikan anak selanjutnya adalah melalui bank BRI dengan produk BritAma Rencana. Hal yang menarik dari program tabungan ini adalah Anda dapat melakukan penyetoran dengan jumlah mulai dari Rp100.000,00 hingga Rp5.000.000,00 dalam jangka waktu hingga 20 tahun.

Salah satu keunggulan menabung di sini adalah tidak ada biaya administrasi. Selain itu, Anda juga berkesempatan mendapatkan tambahan manfaat perlindungan asuransi dengan nilai pertanggungan hingga mencapai Rp1.000.000.000,00.

3. Tahapan Berjangka BCA

Ingin mendapatkan suku bunga yang lebih tinggi daripada tabungan biasa? Saatnya beralih ke Tahapan Berjangka BCA. Produk ini menyediakan opsi tabungan pendidikan anak yang dapat berlangsung hingga 20 tahun ke depan.

Anda dapat memulai dengan menyetor bulanan mulai dari Rp500.000,00 dengan kelipatan Rp50.000,00. Hasilnya, Anda bisa mendapatkan suku bunga berkisar antara 2,75% hingga 3,75% per tahun.

4. BNI Tapenas

Pihak bank lain yang juga menawarkan program tabungan pendidikan adalah BNI dengan nama Tabungan Perencanaan Masa Depan atau Tapenas. Dengan Tapenas, Anda dapat menikmati perlindungan asuransi tanpa perlu membayar premi tambahan.

Anda dapat memulai dengan menyetor dana mulai dari Rp100.000,00 hingga Rp5.000.000,00. Hal yang praktis, dana setoran ini juga akan secara otomatis terdebit dari rekening tabungan Anda. Menarik, bukan?

5. BTN Siap

Bank Tabungan Negara, atau BTN, juga menawarkan produk tabungan pendidikan untuk investasi jangka panjang. Anda bisa memulai dengan setoran awal sebesar Rp100.000,00, dan pilihan e-statement tersedia untuk mencatat detail setiap transaksi Anda.

Salah satu keuntungannya adalah tabungan BTN Siap terhubung secara terintegrasi dengan rekening utama Anda sebagai sumber dana. Tidak hanya itu, produk ini juga mencakup perlindungan asuransi untuk kecelakaan dan penyakit tropis.

6. Tabungan Pendidikan Anak CIMB Niaga

Jika Anda mencari suku bunga tabungan yang tinggi, TPA CIMB Niaga juga bisa menjadi pilihan menarik. CIMB Niaga menawarkan suku bunga hingga 5%, namun setoran bulanannya sama yakni sebesar Rp100.000,00. Produk ini juga menyertakan fasilitas asuransi pendidikan senilai Rp160.000.000,00 dari Sun Life Financial.

Tabungan Pendidikan Mana yang Anda Pilih untuk Anak Anda?

Dalam memilih tabungan pendidikan anak untuk buah hati Anda, penting untuk mempertimbangkan berbagai faktor. Mulai dari jangka waktu, suku bunga, dan manfaat tambahan yang ditawarkan oleh masing-masing produk. 

Apabila Anda masih kurang paham atau takut salah pilih, Anda bisa berkonsultasi dengan ahli perbankan dan membuat bagan perbandingan dari setiap rekomendasi dalam artikel ini. Pikirkan dengan matang dan jangan gegabah dalam menentukan program tabungan terbaik.

Setiap langkah kecil dalam merencanakan pendidikan anak adalah investasi berharga yang akan membantu anak Anda dalam mewujudkan impian mereka. Dengan memilih program tabungan yang tepat, Anda saat ini tengah membangun fondasi kuat untuk masa depan yang cerah bagi buah hati Anda.

Baca Selengkapnya: Kelebihan Menabung di Bank, Lengkap dengan Kekurangannya

You May Also Like

About the Author: PROPERTREE

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *