7 Inovasi Usaha di Desa yang Menjanjikan Cuan

7 Inovasi Usaha di Desa yang Menjanjikan Cuan

Pernahkah Kopers berpikir untuk memulai usaha di Desa? Selain kota besar, desa ternyata menyimpan berbagai peluang usaha yang menjanjikan, dengan biaya hidup yang lebih rendah, dan sumber daya alam yang melimpah. 

Tak hanya itu, perkembangan teknologi yang semakin pesat juga memungkinan Kopers untuk menjangkau pasar yang lebih luas, baik lokal maupun global dengan lebih mudah. 

Ditambah dengan sedikit kreativitas dan inovasi, usaha di desa bisa memberikan keuntungan besar sekaligus memberikan dampak positif bagi perekonomian sekitar. 

Kopers penasaran apa saja inovasi usaha di desa yang menjanjikan cuan? Yuk simak artikel ini, Minkop telah merangkum inovasinya dari berbagai sumber. 

7 Inovasi Usaha di Desa 

Ada banyak inovasi usaha di desa yang menjanjikan cuan dan berkelanjutan, diantaranya sebagai berikut:

1. Bisnis Pulsa 

Inovasi pertama adalah bisnis pulsa, hal ini dapat dilakukan karena sekarang orang tua, anak muda atau remaja di desa sudah banyak yang memiliki gawai. Selain itu, bisnis ini juga tidak membutuhkan modal besar, tetapi tetap mendatangkan keuntungan. 

Tidak hanya pulsa, Kopers juga bisa sekalian menjual paket data internet, token listrik, agen perbankan, layan top up, voucher game, dan transaksi online lainnya. 

2. Kedai Kopi 

Inovasi usaha di desa selanjutnya adalah kedai kopi, dimana masyarakat di desa terutama pria remaja, bapak-bapak, dan orang tua biasanya suka berkumpul di kedai kopi saat malam hari. 

Mereka berkumpul untuk melepaskan lelah setelah seharian beraktivitas. Untuk itu, usaha ini termasuk yang menjanjikan cuan dan berkelanjutan. 

Tanpa modal yang besar, Kopers hanya perlu menyiapkan menu kopi tubruk, kopi susuk, teh tarik, kopi ginseng, dan kopi telur. Serta, cemilannya aneka gorengan, seperti tahu goreng, tempe goreng, dan pisang goreng. 

3. Warung Sembako 

Warung sembilan bahan pokok (Sembako) merupakan salah satu usaha di desa yang menjanjikan. Pasalnya, barang-barang yang dijual sangat dibutuhkan oleh masyarakat. 

Seperti, beras, minyak, garam, gula terigu, hingga bumbu dapur. Tak hanya itu, bahkan warung sembako juga ada yang menyediakan alat-alat listrik, pupuk, racun tanaman, layanan tarik dan setor tunai. 

4. Bisnis Pangkas Rambut 

Apabila Kopers memiliki keahlian di bidang memotong, menata, dan merapikan rambut dari berbagai jenis dan tekstur, maka Kopers bisa membuka usaha pangkas rambut. 

Hal ini juga termasuk yang penting dibutuhkan oleh masyarakat di desa, sehingga mereka tidak perlu jauh-jauh untuk memotong rambutnya ke kota. 

5. Usaha Produk Makanan Olahan 

Inovasi usaha di desa kelima adalah usaha produk makanan olahan. Kopers dapat memanfaatkan bahan pangan yang ada di wilayah tersebut dan menjadikannya produk makanan yang bernilai jual tinggi. 

Contoh produk makanan yang bisa diolah, yaitu singkong, pisang, ubi, dan kentang. Bisnis ini dijamin menjanjikan keuntungan dan berkelanjutan, serta dapat memberdayakan masyarakat sekitar dalam proses produksinya. 

6. Pom Bensin Mini 

Di desa atau kampung, jarak antara rumah biasanya cukup jauh, yang membuat masyarakat kerap kesulitan mendapatkan akses bahan bakar. Oleh karena itu, pom bensin mini bisa menjadi solusi praktis. 

Memudahkan warga yang sering berkendara tanpa harus pergi jauh untuk mengisi bahan bakar. Alhasil, pom bensin termasuk  bisnis di desa yang menjanjikan keuntungan dan berkelanjutan.  

7. Usaha Jasa Titip ke Kota 

Inovasi usaha di desa terakhir adalah usaha jasa titip ke kota. Cara kerja bisnis ini adalah dengan membeli barang sesuai permintaan konsumen ketika Kopers sedang berada di kota dan nantinya konsumen akan membayar Kopers termasuk biaya jasa titip. 

Bisnis ini dapat membantu masyarakat di desa untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Serta, usaha ini pun dapat menjadi peluang besar untuk anak muda di wilayah tersebut, dengan bermodalkan gawai dan aplikasi whatsapp, Kopers bisa memulai usaha ini. 

Nah, itulah 7 inovasi usaha di desa yang menjanjikan cuan. Ada bisnis pulsa hingga usaha jasa titip ke kota. Melalui inovasi yang tepat, desa bisa menjadi pusat bisnis yang berkembang pesat dan memberikan peluang bagi banyak orang untuk berusaha. 

Jadi jika Kopers tinggal di desa dan ingin memulai usaha, jangan ragu untuk mencoba salah satu tujuh ide usaha di atas. Siapa tahu, usaha Kopers bisa berkembang pesat dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar! 

Temukan informasi menarik lainnya seputar bisnis, investasi, finansial, dan edukasi hanya di blog Koperasi Propertree

 

You May Also Like

About the Author: PROPERTREE

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *